728x90 AdSpace


Terbaru
Loading...
Monday, April 27, 2015

Pondok Luca Vuerich, Pondok di Puncak Gunung gratis bagi siapa saja yang dapat mendatanginya

Pondok yang terletak di Puncak Gunung Julian Alps di Italia ternyata dapat kamu tempati secara gratis. Pondok yang memiliki pemandangan lanskap dari puncak gunung tanpa penghalang ini akan membebaskan siapa saja untuk tinggal bagi yang dapat mengetuk pintunya. Mudah bukan? Nanti dulu. Namun untuk bisa mengetuk pintu pondok tersebut, kamu harus mendaki gunung Foronon del Buinz yang memiliki tinggi 8.300 kaki.

baca juga : 8 Wisata di Ketinggian yang Memacu Adrenalin 



Pondok ini di bangun oleh keluarga dari mendiang Luca Vuerich yang seorang pendaki. Luca Vuerich meninggal karena longsoran salju pada tahun 2010. Pondok kayu yang tidak biasa ini dirancang oleh arsitektur Giovanni Pesamosca. Pondok yang dibangun di jalur Ceria-Merlone menawarkan bantuan bagi pendaki sejak dibuka pada september 2012.



Dengan desain yang menyerupai kapal terbalik dapat mencegah salju menumpuk dibagian atas. Selain itu, pintunya menghadap ke selatan, sehingga membuat atapnya yang miring benar-benar tersinari matahari, sehingga mencairkan salju yang menumpuk di atap lebih mudah.

baca juga : Trek Mendaki paling Merngerikan




Pada saat pembuatannya, karena letaknya di tempat yang sangat tinggi, maka bahan bangunannya diangkut oleh helikopter sebanyak hampir 18 kali putaran. Pembangunannya dikerjakan oleh 12 pekerja profesional, tim relawan penyelamat dan kawan-kawan dari mendiang Luca Vuerich. Mereka mengerjakan bangunan seluas 16 meter persegi ini hanya dengan waktu 1 hari.


Bagi anda yang tidak sanggup sampai ke puncak ini, anda juga dapat menemukan pondok yang serupa di ketinggian yang lebih rendah. Meskipun tidak gratis seperti Pondok Luca Vuerich, tapi pondok-pondok tersebut dilengkapi petugas yang bisa menyiapkan makanan dan bersih-bersih.
  • Komentar melalui Google
  • Komentar lmelalui Facebook

0 komentar:

Post a Comment

Item Reviewed: Pondok Luca Vuerich, Pondok di Puncak Gunung gratis bagi siapa saja yang dapat mendatanginya Rating: 5 Reviewed By: idussalam
Scroll to Top